Memilih lokasi data center, merupakan hal yang boleh dikatakan gampang-gampang susah. Faktor yang menentukan lokasi data center juga sangat beragam mulai dari populasi pengakses web kita, kecepatan, kemanan, teknologi, hingga masalah harga. Namun yang menurut kami yang menjadi hal sangat penting adalah pengunjung. Untuk itu kami coba mengulas beberapa faktor yang dapat anda pertimbangkan memilih lokasi data center.
1. IIX – Server Indonesia
Server ini sesuai dengan lokasinya sangat baik bila anda gunakan bila pengakses website anda 75% atau lebih berada di Indonesia. Penggunaan data center lokal Indonesia memudahkan pengakses web karena website akan relatif lebih cepat. Kita ketahui bersama provider internet di Indonesia belum cukup baik apalagi jika berada di kota-kota kecil atau luar pulau jawa. Data center lokal bukan tanpa kelemahan , pengakses atau pengunjung website anda yang menggunakan perangkat mobile utamanya browser seperti opera mini akan merasa sedikit lebih lambat. Karena jarak tempuh data yang jauh antara server bantuan opera mini dengan website anda. Hal ini bisa diatasi dengan memilih penyedia jasa layanan hosting yang juga memiliki bandwith internasional yang besar meskipun dengan konsekwensi harga yang kita bayarkan relatif lebih mahal.
2. USA – Server Amerika
Server yang berlokasi di negri paman sam ini sering banyak dipilih oleh pemula atau orang yang baru pertama kali mengonline kan website nya. Harga yang murah merupakan faktor pemikatnya, memang server USA cenderung lebih murah dari server-server yang lain. Jika pengakses website anda kebanyakan dari luar negri, ini tidaklah menjadi masalah. Kelemahan yang timbul sebenenarnya bukanlah dari servernya melainkan deri provider Internet di indonesia sendiri. Beberapa penyedia jasa layanan internet sedikit memiliki masalah dengan akses server ke luar negri. Namun lokasi data center USA menjadi pilihan yang cukup ekonomis dan tepat. Hal yan perlu diperhatikan, pastikan penyedia jasa hosting dan domain anda terpercaya. Karena lokasi server yang berada di luar negri maka permasalahan perlindungan hukum sedikit lemah karena produk hukum di Indonesia masih belum mampu melindunginya.
3. SG – Singapore
Server yang berlokasi di negeri Singapore sering menjadi primadona karena beberapa faktor antara lain jaraknya yang cukup dekat dengan Indonesia menjadikan pengakses website di Indonesia juga dapat mengakses web dengan cukup nyaman tidak terlalu lambat. Pengunjung dari luar negri pun tidak akan merasakan kesulitan dalam mengakses web yang berada di server Singapore. Salah satu kelebihan dari server singapore ini adalah biasanya juga pengakses dengan mobile device cukup dimanjakan dengan kecepatan aksesnya. Kelemahan dari server Singapore ini mungkin adalah relatif paling mahal dari lokasi server lainya.
4. EURO – NETHERLANDS/UNITED KINGDOM/FINLAND/GERMAN
Server yang berlokasi di negara eropa cenderung kecepatanya tidak jauh berbeda dengan kecepatan server yang berlokasi di Amerika. Keunggulanya harga lebih murah, dan tidak jarang yang memberikan unmetered bandwith dan space yang besar. Joglo IT Center juga menjual hosting dengan lokasi data center Netherlands atau belanda. Keunggulan lain biasanya merupakan server offshore yang bebas tanpa batasan aturan konten, namun Joglo IT Center sendiri memiliki aturan mengenai hal ini.
Tips Memilih Lokasi Server / Data Center :
1. Perhatikan lokasi pengakses web anda.
2. Perhatikan kebiasaan pengakses web anda, apa menggunakan perangkat komputer, mobile atau yang lainnya.
3. Budget juga dapat menjadi perhatian utama, namun kepuasan pengakses merupakan prioritas.
4. Jika memilih lokasi di luar negri pastikan anda menggunakan penyedia jasa hosting terpercaya sehingga tidak bermasalah di kemudian hari.
5. Coba Mencari review mengenai data center tersebut dari orang lain yang sudah menggunakan.
NB : Tulisan ini kami tuliskan berdasarkan pengalaman kami sebagai pengguna. Mohon maaf jika terjadi perbedaan pendapat dengan anda.
Salam Hangat,
Joglo IT Center
Pingback: Tips Memilih Lokasi Data Center | The Technopreneur
berarti semua aspek harus diperhatikan ya. Bedanya, jika menggunakan server IIX itu untuk pengguna Mobile pasti akan terasa “agak” lambat, namun harganya cukup terjangkau. Dan apabila menggunakan server SG, pengguna mobile akan sangat dimanjakan, namun harganya “masih” lebih tinggi. Begitu ya?